PENGARUH FAKTOR PENDUKUNG EMPLOYEE ENGAGEMENT TERHADAP CUSTOMER ENGAGEMENT DAN KINERJA ORGANISASI SERTA RISIKO YANG MENYERTAINYA DI UNIT BISNIS KANTOR CABANG PT BANK SENADA TAHUN 2022-2024

Gracia, Erika (2021) PENGARUH FAKTOR PENDUKUNG EMPLOYEE ENGAGEMENT TERHADAP CUSTOMER ENGAGEMENT DAN KINERJA ORGANISASI SERTA RISIKO YANG MENYERTAINYA DI UNIT BISNIS KANTOR CABANG PT BANK SENADA TAHUN 2022-2024. Masters thesis, PPM Manajemen.

[img] Text
BAB 1 - 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (842kB)
[img] Text
Tesis Lengkap.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Industri perbankan merupakan industri yang mengedepankan hubungan dan kepercayaan nasabah. Oleh karena itu, untuk mencapai tujuan organisasi perbankan, dibutuhkan peningkatan customer engagement dan kinerja organisasi. Dalam meningkatkan kedua aspek tersebut, diperlukan usaha untuk meningkatkan employee engagement untuk menjaga hubungan yang dinamis antara organisasi dan pekerja. PT Bank Senada telah lama berfokus untuk meningkatkan employee engagement dengan pelaksanaan survei employee engagement secara berkala. Namun selama ini hasil survei tersebut tidak pernah dievaluasi bersama dengan hasil survei customer engagement ataupun kinerja organisasi. Dalam pelaksanaan employee engagement, tidak dapat dipungkiri adanya kemungkinan timbulnya risiko yang selama ini belum pernah dikaji. Oleh karena itu, dalam penelitian ini akan dianalisis hubungan antara faktor pendukung employee engagement dengan customer engagement dan kinerja organisasi (pertumbuhan profit, aset, dan DPK) dengan regresi linear tunggal dan berganda. Penelitian ini berfokus pada unit bisnis kantor cabang yang berhadapan langsung dengan nasabah. Dari 12 faktor pendukung employee engagement, terdapat 5 faktor yang memiliki hubungan dengan customer engagement pada derajat signifikansi 1% dan 5 faktor yang memiliki hubungan dengan kinerja organisasi pada derajat signifikansi 5%. Hasil hubungan tersebut kemudian digunakan sebagai dasar pembuatan manajemen risiko untuk meminimalisir probabilitas dan dampak risiko yang mungkin terjadi.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: A Management > AF Strategic management
H Human resource management > H Human resource management
H Human resource management > HB Engagement
Divisions: Program Studi Megister > Manajemen Eksekutif
Depositing User: Slamet SPJ Pujiana
Date Deposited: 02 Feb 2023 08:12
Last Modified: 02 Feb 2023 08:12
URI: http://repo.ppm-manajemen.ac.id/id/eprint/2407

Actions (login required)

View Item View Item