RANCANGAN REKRUTMEN DAN SELEKSI STRATEJIK PT SARANA MULTIGRIYA FINANSIAL (Persero)

Tama, Bunga Ade (2020) RANCANGAN REKRUTMEN DAN SELEKSI STRATEJIK PT SARANA MULTIGRIYA FINANSIAL (Persero). Masters thesis, PPM Manajemen.

[img] Text
Cover dan Pengesahan.pdf

Download (159kB)
[img] Text
Bab 1-3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (797kB)
[img] Text
Thesis Bunga Ade Tama.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

PT Sarana Multigriya Finansial (persero) sebagai satu-satunya BUMN dibawah Kementrian Keuangan Republik Indonesia yang menjalankan bisnis pembiayaan sekunder perumahan memiliki rencana kerja untuk dapat mengoptimalisasi peran sebagai Special Mission Vehicle (SMV) dalam menjalankan program pemerintah di era digital melalui Sumber Daya Manusia yang unggul dan kompetitif mengharuskan implementasi rekrutmen dan seleksi stratejik. Rekrutmen dan seleksi stratejik perlu di lakukan oleh SMF dalam rangka mendapatkan tenaga kerja terbaik yang mendukung tercapainya tujuan organisasi saat ini maupun di masa yang akan datang. Metode pengumpulan data yang digunakan melalui wawancara, observasi, studi dokumen dan juga survei menggunakan kuesioner yang merujuk kepada dimensi inti proses rekrutmen dan seleksi stratejik menurut Millmore (2007). Responden yang terlibat dalam penelitian ini adalah para koordinator, kepala bagian dan kepala divisi di SMF yang terlibat langsung dalam proses rekrutmen dan seleksi. Dari hasil analisis rekapitulasi pengolahan data yang dilakukan, menunjukkan bahwa SMF belum menjalankan semua dimensi inti dalam praktik rekrutmen dan seleksi startejik, untuk itu perlu di lakukan insiatif strategis dalam menyusun rancangan rekrutmen dan seleksi startejik di PT SMF (Persero). Dimulai dari menentukan arahan strategi bisnis, penyusunan perencanaan sumber daya manusia yang komprehensif, hingga penyesuaian alur proses rekrutmen dan seleksi serta melakukan evaluasi terhadap proses rekrutmen dan seleksi yang telah dilakukan, sehingga SMF bisa mendapatkan SDM yang unggul dan kompetitif sesuai rencana jangka panjang perusahaan yaitu mendapatkan SDM yang dapat memenuhi tantangan di era 4.0 saat ini maupun di masa yang akan datang.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: G Strategic > G Strategic
G Strategic > GC Organizational strategy
Divisions: Program Studi Megister > Manajemen Wijawiyata Manajemen
Depositing User: Unnamed user with email pustaka_sistem@ppm-manajemen.ac.id
Date Deposited: 12 Apr 2023 06:16
Last Modified: 12 Apr 2023 06:16
URI: http://repo.ppm-manajemen.ac.id/id/eprint/2609

Actions (login required)

View Item View Item