PENGEMBANGAN SISTEM MANAJEMEN RISIKO DAN ASESMEN RISIKO DI PT WIJAYA KARYA BANGUNAN GEDUNG, TBK

Yulianti, Dini and Wahyudy, Mulky (2019) PENGEMBANGAN SISTEM MANAJEMEN RISIKO DAN ASESMEN RISIKO DI PT WIJAYA KARYA BANGUNAN GEDUNG, TBK. Masters thesis, PPM Manajemen.

[img] Text
Cover.pdf

Download (183kB)
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (280kB)
[img] Text
Daftar isi.pdf

Download (226kB)
[img] Text
BAB 1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (494kB)
[img] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (614kB)
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (119kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (328kB)
[img] Text
Tesis Lengkap.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Sebagai pemenuhan prinsip-prinsip tata kelola perusahaan yang baik, serta menghadapi berbagai tantangan perusahaan, Pemegang Saham dan Dewan Komisaris memberi arahan agar PT Wijaya Karya Bangunan Gedung, Tbk meningkatkan penerapan manajemen risiko dan memastikan fungsi manajemen risiko berjalan optimal berdasarkan ISO 31000. Berdasarkan studi terhadap ketentuan ISO 31000:2018 dan pre-eliminary study penerapan manajemen risiko di Perusahaan, didapatkan kesenjangan terhadap sistem manajemen risiko yang digunakan pada saat ini. Penelitian ini bertujuan memberikan usulan pengembangan sistem untuk meningkatkan implementasi manajemen risiko dan menyajikan contoh dalam melakukan penilaian (asesmen) risiko. Pengembangan sistem yang dilakukan menggunakan ISO 31000:2018, selanjutnya dilengkapi dengan kerangka COSO ERM 2017 serta PMBOK 6 yang bertujuan agar sistem yang dikembangkan lebih lengkap dan optimal. Hasil pengembangan sistem berupa kebijakan manajemen risiko, prosedur manajemen risiko, dan program peningkatan penerapan manajemen risiko di PT Wijaya Karya Bangunan Gedung, Tbk. Kebijakan manajemen risiko menunjukkan komitmen, kepemimpinan, dan arah inti penerapan manajemen risiko oleh Direksi yang melibatkan integrasi dengan perencanaan, strategi, tata kelola, budaya, dan aktivitas operasional serta melibatkan seluruh bagian dalam Perusahaan. Prosedur manajemen risiko yang disusun memberikan panduan dalam penerapan manajemen risiko pada setiap tahap sesuai prinsip, kerangka kerja, dan proses, serta bagaimana peran masing-masing dalam menciptakan tata kelola risiko yang lebih baik dari sebelumnya. Program peningkatan penerapan manajemen risiko berupa rekomendasi aktivitas dan alat pendukung untuk membantu penerapan manajemen risiko lebih optimal. Pada akhir penelitian disertakan contoh melakukan asesmen risiko berdasarkan sistem yang telah dikembangkan tersebut dengan pendekatan kuantitatif dan kualitatif.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: D Finance > DD Risk management
Divisions: Program Studi Megister > Manajemen Eksekutif
Depositing User: Slamet SPJ Pujiana
Date Deposited: 06 May 2020 16:49
Last Modified: 18 Dec 2020 02:24
URI: http://repo.ppm-manajemen.ac.id/id/eprint/497

Actions (login required)

View Item View Item